Posts

Showing posts from May, 2016

Mereka Ini Allah Menjamin Rezekinya di Langit dan di Bumi

Image
Rezeki ada dimana saja. Tahukah doa yang dibaca setelah menunaikan shalat dhuha? Ini dia terjemahannya.  Doa ini memang fokus meminta rezeki pada Allah SWT. Dimanapun rezeki berada entah di dalam atau dalam bumu kita berharap agar dipercepat, didekatkan dan dimudahkan datangnya, jumlahnya diperbanyak serta yang paling penting diberkahi. Rezeki yang berkah itu penting karena rezeki yang berkualitas hanya rezeki yang diberkahi.  baca : apakah rezeki yang berkah itu? Keberadaan rezeki itu bisa di mana saja, di langit ataupun terpendam dalam bumi, tinggal kita yang menjemputnya. Tapi satu yang pasti bahwa rezeki itu di tangan ALLAH SWT. Jadi kalau mau rezeki, mintalah pada sang Empunya. baca : ada di manakah rezeki itu? Mau dijamin rezekinya bukan hanya di bumi tapi di langit juga? Rezeki juga ada di langit, seperti firman Allah SWT dalam surah Az Zariyat ayat 22. Rezeki yang ada di langit yang dimaksud ayat di atas adalah hujan, sementara yang dijanjikan da

Rezeki Menjauh Kalau Kebanyakan Menggerutu.

Image
Manusia modern adalah manusia penggerutu Sadarkah bahwa kita adalah bagian dari manusia modern yang doyan menggerutu? Sumpah serapah adalah hal yang biasa bagi kita. Menyebut semua binatang saat kesal kalo perlu nama setan pun dibawa-bawa (padahal setannya itu kita he..he..). Jalanan macet menggerutu. Proposal proyek ditolak menggerutu. Anak isteri gak mau diatur ngedumel. Tetangga bunyiin musik keras-keras di jam tidur bikin emosi kita memuncak tapi gak berani negur, akhirnya stres sendiri. Baju kotor kena makanan secara gak sengaja, kesal lagi. Nonton bola terus tim kesayangan kalah langsung emosi dan kesal bukan main. Ya.. hitunglah berapa kali dalam sehari anda mengeluh, berapa kali anda menggerutu, berapa kali anda merasa tak puas dan marah oleh keadaan? Kalo lebih dari 10 kali itu tandanya ada yang salah dengan anda.  Mengapa harus menggerutu sih? Pertanyaan ini layak ditanyakan pada diri kita, pada anda dan saya. Mengapa harus ada gerutuan, keluhan, ketidakpuasan

Mau Mudah Rezeki? Banyaklah Berserah Diri Pada Allah.

Image
Berserah diri itu penting. Berserah diri adalah memasrahkan diri dan semua urusan yang tak bisa kita tangani pada Allah SWT.  Ya.. betul, berserah diri itu masalah penting, karena orang yang berserah diri itu : tak akan merasa bingung menjalani kehidupan,  tak takut pada manusia tak berhasrat mendapatkan harta dari sesama manusia. tak peduli dengan pandangan orang lain atas amal salehnya. hati lebih tenang punya waktu lebih banyak untuk ibadah. REZEKI JADI MUDAH.. Sabda Rasulullah SAW.. Allah memuji orang yang berserah diri melalui ayat di bawah ini : Mengapa berserah diri pada Allah memudahkan rezeki? (1) Tenang. Berserah diri berkaitan dengan niat dan tidak membebani hati maupun badan. Tapi ketenangan yang didapat bisa dirasakan oleh hati dan badan. Orang yang berserah diri pada Allah tidak akan merasa gundah, gelisah, dan tidak takjub memandang dirinya sendiri. Orang yang jiwanya tenang akan mudah mencari rezeki Ilahi. Sikap positifnya akan me

Bagaimana Memberdayakan Tubuh Untuk Menarik Rezeki?

Image
Tubuh sepenuhnya bisa dikontrol. Setiap insan dilahirkan satu paket dengan tubuh yang berfungsi sempurna. Setiap insan juga punya pilihan untuk memperlakukan tubuhnya. Banyak yang menjaganya agar tubuh senantiasa sehat dan berfungsi baik. Tapi tak sedikit juga yang sengaja merusaknya. Ada yang memasukkan makanan yang membahayakan tubuh seperti minuman keras, rokok dan narkoba sampai junk food yang tinggi lemak tapi minim gizi. Ada yang tak puas dengan bentuk tubuh yang diberikan Allah padanya. Mulailah rekayasa manusia untuk mempercantik diri di bawah pisau dokter ahli bedah plastik. Yang pesek jadi mancung, payudara yang kecil jadi besar, bibir tipis jadi tebal dan sexy, tubuh gendut, melakukan operasi sedot lemak agar kembali langsing dan menarik. Tubuh adalah aset, kepunyaan, investasi kita yang bisa kita kontrol sepenuhnya. Mulai dari kepala, badan, panca indera, kaki, tangan, sampai kemaluan ada dalam kendali kita. Karena kitalah yang mengendalikannya, mau kita gunakan

Pelajaran Penting Dari Kemiskinan.

Image
Susah rezeki dan miskin bukan akhir dari segalanya. Mengapa mesti sedih dan merasa terpuruk saat kondisi sulit, rezeki terasa jauh dan enggan mendekati hidup kita, keuangan menipis, kondisi ekonomi menyulitkan kita untuk bertahan. Mengutuk kehidupan yang dianggap tak bisa berdamai dengan hidup kita tak akan menyelesaikan masalah. Bunuh diri juga bukan solusi. Memprotes Allah juga bukan sikap yang bijak.  Sikap terbaik yang bisa kita lakukan saat hidup didera kesulitan, suah rezeki dan miskin adalah pertama, menerimanya, selanjutnya mencari solusinya dan yang paling penting mendapat pelajaran dari kondisi sulit itu. Hidup yang sukses bukan hidup yang tak pernah susah, tapi kesusahan itu tak menghalanginya untuk terus maju. Apa yang bisa dipelajari dari seseorang dari kemiskinan? (1) Siapapun bisa miskin. Kalau kita mengambil keputusan yang salah dan harus kehilangan semua harta, itulah kenyataan yang pahit yang harus kita terima. Siapapun bisa melakukan kesalahan dan b

Tips Menjemput Rezeki Jodoh Sesuai Islam

Image
Jodoh di tangan Tuhan tapi manusia wajib berusaha Masih menanti jodoh yang tak kunjung tiba? Atau harap-harap cemas, akankah suatu ketika kamu bertemu jodoh yang baik.  Bukankah jodoh itu di tangan Tuhan, jadi kita boleh pasrah dong ! Pasrah hanya boleh dilakukan oleh seorang muslim setelah dia berusaha, itupun tidak disebut sebagai pasrah tapi tawakkal, yaitu menyerahkan urusan kembali kepada Allah. Jodoh wajib kita usahakan. Setiap orang telah ditentukan jodohnya oleh Allah SWT tapi adalah kewajiban kita untuk mengusahakan agar jodoh yang baik-baik yang datang ke kita. Melakukan segala daya upaya agar jodoh yang saleh dan salehah lah yang akan kita temui dan mengenyampingkan semua jodoh yang buruk. Gimana caranya mengusahakan agar jodoh yang baiklah yang akan kita temui. Berikut tipsnya. Tips menjemput jodoh sesuai Islam (1) Perbaiki diri dulu. Kalau mau dapat jodoh yang baik, kita harus menjadi orang baik terlebih dahulu. Bukankah perempuan yang baik akan mendapatka

Rajin Ikut Training dan Seminar Kekayaan, Kok Gak Kaya-Kaya?

Image
Seminar... oh.. seminar Banyak orang yang memimpikan jadi orang kaya, hidup mewah, berkelimpahan harta. Mau apa aja tinggal sebut, mau kemana aja tinggal perintah. Hidup nampak mudah dan indah. Tapi jadi kaya itu gak mudah, butuh kerja keras, butuh kemampuan yang mumpuni. Andai kaya itu mudah, anda dan saya pasti sudah kaya. Nyatanya gak begitu kan? Jadi pegawai yang hidupnya bergantung dari gaji, gak bisa bikin kaya. Mana ada pegawai yang kaya dengan mengandalkan gaji? Wong gajinya sudah disesuaikan dengan standar yang sialnya ditentukan oleh negara atau perusahaan. Standar yang dianggap cukup untuk bertahan hidup sekedar agar gak kelaparan dan bisa bertahan hidup dari himpitan ekonomi. Kalo ada pegawai yang kaya raya, perlu dicurigai kalo dia dapat warisan, punya usaha sampingan yang keuntungannya besar ato dia pandai menilep uang negara / perusahaan. Salah satu upaya yang dianggap bisa mempercepat seseorang menjadi kaya adalah berdagang alias jadi enterpreneur ato wirasw

Allah akan Mencabut Keberkahan Rezeki Mereka Yang Meremehkan Shalat.

Image
Shalat itu penting ! Saya kira tidak perlu menjelaskan secara panjang lebar mengapa shalat itu penting? Bukankah shalat itu tiang agama? Jadi bagi mereka yang meremehkan shalat, suka menunda-nunda dan mengakhirkan waktu shalat apalagi mereka yang sengaja meninggalkannya meski tak ada uzur, artinya sedang meruntuhkan agama. Tiang agama dibangun dengan shalat yang konsisten, tepat waktu, dimaknai dan memiliki dampak setelah melaksanakannya.  Bukankah shalat itu harusnya mencegah kemungkaran? Jadi jika ada orang yang rajin shalat tapi rajin korupsi, doyan zina, kerap berbohong, suka memfitnah, artinya hanya fisiknya yang kelihatan melakukan gerakan shalat tapi batinnya tidak. Allah tidak butuh gerakan shalat tanpa makna. Allah tidak butuh kita menyembahNya. Karena tanpa menyembahpun Dia tetaplah Tuhan pemilik kuasa dan kerajaanNya membentang sepenuh jagad raya ini. Allah tak butuh kita, sebaliknya kitalah yang butuh Dia. Kita ini serba lemah, serba tidak pasti, serba tak menen